Sandiaga Bantah Kabar Tutupnya Gerai OK Oce Mart

INDONESIAVOICE.COM, Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno menepis kabar terkait tutupnya beberapa gerai OK Oce Mart di Jakarta.

OK Oce (One Kecamatan, One Center of Entrepreneurship) adalah program pemerintah provinsi DKI Jakarta yang dirintis di bawah kepemimpinan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno yang fokus pada pembinaan kewirausahaan terhadap pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah.

“OK Oce itu bukan toko ya. OK Oce Mart itu adalah salah satu varian (dari program OK Oce). Pun, kabar OK Oce Mart yang berlokasi di Jalan Kalibata, Jakarta, itu tidak tutup. Cuma pindah kok. Pindah, karena sebelumnya OK Oce Mart tidak bayar sewa di Kalibata. Setelah eksis selama setahun mereka minta bayar maka pindah mencari tempat yang tidak terlalu membebani,” beber Sandiaga usai menghadiri diskusi milineal di Sunter, Jakarta, Jumat sore, (5/10).


Diskusi milineal tersebut dihadiri juga oleh Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Jakarta Pusat yang juga salah satu Motivator dan Tim Ahli OK Oce, Victor Aritonang.

Lebih jauh Sandiaga menjelaskan OK Oce Mart itu salah satu lini program OK Oce yang digerakkan relawan. Lalu, ada juga Warung Modern Ok Oce.

“Sedangkan yang digerakkan oleh Pemprov (DKI) dan Gerai OK Oce adalah hasil kerjasama dengan PD Pasar Jaya,” ujar dia.


Kedepan, Sandiaga berharap OK Oce lebih stabil.

“Saya juga berharap dalam beberapa bulan kedepan OK Oce bisa menjadi salah satu tawaran program dan gerakan bagi Prabowo-Sandi (Pasangan Capres dan Cawapres) untuk membuka lapangan kerja bagi seluruh masyarakat dengan fokus pemberdayaan UMKM,” tandasnya.

(PIT)

 

Be the first to comment

Tinggalkan Balasan