
IndonesiaVoice.com– Model NIKSON menggema dalam peluncuran buku Dr Drs Nikson Nababan, MSi (Bupati Tapanuli Utara) bertajuk “Desa Kuat, Kota Maju, Negara Berdikari” di Pojok Rahman Tolleng, Gedung Tempo, Jakarta, Selasa Malam (16/4/2024). Buku ini diangkat dari hasil disertasi doktornya dari IPDN (Institut Pemerintahan Dalam Negeri).
“Model NIKSON adalah Needs (kebutuhan), Innovation, Knowledge, Synergy, Operation dan Norm. Model baru ini merupakan perencanaan pembangunan desa dan daerah di wilayah Indonesia dengan berbasis data secara presisi, yang pernah diterapkan di Tapanuli Utara,” kata Nikson Nababan sebagai Keynote Speech.
“Tahapan proses perencanaan didasarkan pada diagnosa masalah yang tepat dalam penentuan tujuan dengan proyeksi by name, by address dan by coordinate,” tambahnya.
Guru Besar IPDN, Prof Dr Drs H KHasan Efendy MPd, yang hadir sebagai penanggap, mengutarakan Model NIKSON yang sangat inovatif ini mencoba melihat desa dalam konteks komprehensif dan diharapkan jadi kotak pandora untuk dikembangkan oleh pemerintah pusat.
“Dalam model NIKSON ini, masyarakatnya dilihat, kepemimpinannya dilihat, potensi desanya dilihat, dan kewenangan desanya dilihat. Tinggal sekarang kita tunggu kemauan pemerintah menyambut model ini dengan membuat suatu keputusan yang bersifat nasional. Kita tunggu, data presisi desa ini menjadi kontak pandora bagi lahirnya GBHN baru yang tentunya mesti melalui proses amandemen UUD 1945. Pertanyaannya, adakah kemauan (pemerintah) melakukan itu,” tegasnya.
Sementara Dekan Fakultas Ekologi Manusia IPB Dekan Fakultas Ekologi Manusia IPB Dr Sofyan Sjaf, SPT, MSi, mengemukakan, sebagai pengajar di perguruan tinggi, apapun yang dilakukan, baik riset maupun inovasi, tidak menjadi begitu penting jika tidak didukung oleh leadership dari eksekutif.
“Nah Pak Bupati Nikson ini adalah salah satu eksekutif yang berani. Saya tadi dengar Pak Nikson akan berakhir sebagai Bupati Taput pada tanggal 23 april 2024. Saya bilang jangan berhenti Pak Nikson, lanjutkan ke tingkat berikutnya (Gubernur Sumut),” tandasnya.
Hal senada dikatakan Direktur Eksekutif APKASI Sarman Simanjorang MSi, “Dengan Model NIKSON ini diharapkan desa-desa semakin maju, Indonesia kuat, dan masyarakat sejahtera.”
Be the first to comment